Diego Simeone: Atletico Madrid Luar Biasa
Manajer Atletico Madrid Diego Simeone menganggap timnya luar biasa, setelah menang 1-0 atas Espanyol, Sabtu (15/3/2014).
TRIBUNNEWS.COM - Manajer Atletico Madrid Diego Simeone menganggap timnya luar biasa, setelah menang 1-0 atas Espanyol, Sabtu (15/3/2014).
"Kami tidak akurat di babak pertama, dan kami tidak cukup cepat, atau bermain bagus di antara lini," kata pelatih asal Argentina, dikutip Tribunnews.com dari Sports Mole.
"Para pemain melakukan sesuatu yang luar biasa. Saya kehabisan kata-kata, karena mereka melakukan yang terbaik untuk mendapatkan hasil. Saya kagum dengan para pemain," tuturnya.
Atletico kini duduk di posisi kedua klasemen sementara La Liga, selisih tiga poin di bawah rival sekota mereka, Real Madrid. (*)
Berita Rekomendasi