Didik Ludiyanto Yakin Timnya Raih Poin Penuh saat Hadapi Persiba Bantul
Komunikasi masih kurang berjalan dengan baik. Pemain juga kerap terlambat melakukan transisi dari menyerang ke bertahan dan sebaliknya.
Penulis: Sigit Nugroho
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM,JAKARTA - Asisten pelatih Persela Lamongan, Didik Ludiyanto menginginkan anak asuhnya bisa tampil bagus saat menjamu Persiba Bantul dalam laga lanjutan Liga Super Indonesia (LSI) musim 2013/2014 di Stadion Surajaya, Lamongan, Sabtu (19/4/2014),
"Menjamu Persiba Bantul, kami yakin bisa dapat poin penuh. Tetapi kami tidak meremehkan mereka. Pemain juga jangan terlalu percaya diri. Kami mewaspadai semangat mereka mencuri poin, karena mereka juga sedang berburu poin untuk meninggalkan posisi buncit di klasemen sementara. Selain itu, pasca melawan Persiram, kami akan mengevaluasi beberapa kekurangan dari laga sebelumnya," kata Didik kepada Harian Super Ball, Jumat (18/4/2014).
Didik berharap, pemainnya bisa mengurangi kesalahan-kesalahan seperti pada laga sebelumnya. Menurut Didik , saat melawan Persiram, anak asuhnya masih mudah terpancing emosi, sehingga ada empat pemainnya yang terkena kartu kuning. Komunikasi masih kurang berjalan dengan baik. Pemain juga kerap terlambat melakukan transisi dari menyerang ke bertahan dan sebaliknya.
“Untuk memenangkan laga nanti, tentunya pemain harus bisa tampil sempurna di semua lini. Tambahan tiga angka akan membuat kami
bisa berada di posisi puncak klasemen sementara,” tambah Didik.