Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Everton vs Manchester United: Everton Taklukkan Manchester United 2-0

Everton berhasil meraih kemenangan 2-0 atas Manchester United di Goodison Park Minggu (20/4/2014) pada pekan ke-35

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Everton vs Manchester United: Everton Taklukkan Manchester United 2-0
zimbio.com

TRIBUNNEWS.COM, LIVERPOOLEverton berhasil meraih kemenangan 2-0 atas Manchester United di Goodison Park, Minggu (20/4/2014), pada pekan ke-35 kompetisi Premier League.

Dua gol kemenangan tim tuan rumah tercipta pada babak pertama. Leighton Baines membuka keunggulan setelah mencetak gol melalui tendangan penalti menit 28. Kemudian, Kevin Mirallas menggandakan keunggulan menit 43.

Manchester United menguasai jalannya pertandingan pada awal babak pertama. Para pemain melakukan kerjasama dengan memberikan operan satu-dua. Sayang, rapatnya lini pertahanan Everton membuat penyerang tim tamu seperti Wayne Rooney kesulitan mendapatkan peluang.

Pada menit 19, Everton mendapatkan peluang. Steven Naismith meneruskan umpan Seamus Coleman, bola dianggap mengenai tangan bek Manchester United, Jonny Evans di kotak penalti. Namun, wasit Mark Clattenburg tidak melihat itu sebagai pelanggaran.

Berselang sembilan menit, akhirnya wasit Mark Clattenburg menunjuk titik putih. Bola dari dari tendangan Romelu Lukaku dengan sengaja terkena tangan Phil Jones, yang terjatuh ketika berupaya mengantisipasi serangan cepat Everton.

Sebagai eksekutor, Leighton Baines sukses menjalankan tugas. Bola diarahkan ke sebelah kanan, yang membuat penjaga gawang David De Gea salah arah dalam membaca bola.

Pada menit 43, Everton memperbesar keunggulan. Kembali lini pertahanan Manchester United kesulitan mengantisipasi serangan balik cepat yang diperagakan tim tuan rumah. Seamus Coleman memberikan umpan terobosan kepada Kevin Mirallas, yang kemudian mencetak gol.

Berita Rekomendasi

Kedudukan 2-0 untuk keunggulan Everton bertahan hingga pertandingan babak pertama berakhir. Pada babak kedua, The Red Devils¸tampil menekan. Peluang pertama didapat menit 50, Kagawa melepaskan tembakan rendah namun mudah untuk diantisipasi Howard.

Manajer Manchester United, David Moyes, melakukan pergantian pemain pada menit 61. Jony Evans dan Luis Nani ke luar digantikan Javier Hernandez dan Antonio Valencia. Pergantian pemain membuat tim tamu tampil menyerang sebagai upaya mengejar ketertinggalan dua gol.

Kurang tajamnya lini depan Man Utd di pertandingan itu membuat David Moyes memasukkan Danny Welbeck menggantikan Shinji Kagawa menit 74. The Red Devils bermain dengan tiga penyerang, Javier Hernandez, Danny Welbeck, dan Wayne Rooney.

Setelah unggul, Everton bermain bertahan sambil menunggu kesempatan melakukan serangan balik. Peluang didapat menit 74, berawal dari pergerakan cepat pemain ke jantung pertahanan, Steven Naismith menendang bola, namun David De Gea masih mampu menyelamatkan.

Peluang emas didapatkan Wayne Rooney menit 88. Penyerang asal Inggris tinggal berhadapan dengan penjaga gawang Tim Howard. Sayang mantan penjaga gawang Man Utd dengan sigap mengantisipasi bola sehingga tak tercipta gol. Sampai laga berakhir kedudukan tidak berubah.

Tambahan tiga poin membuat Everton tetap berada di peringkat kelima dengan koleksi 69 poin, terpaut satu poin dari Arsenal, yang berada di peringkat keempat atau zona kualifikasi Liga Champions. Sementara, Manchester United menempati posisi ketujuh dengan koleksi 57 poin.

Berikut Daftar Susunan Pemain:

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
19
14
4
1
47
19
28
46
2
Arsenal
20
11
7
2
39
18
21
40
3
Nottm Forest
19
11
4
4
26
19
7
37
4
Chelsea
20
10
6
4
39
24
15
36
5
Newcastle
20
10
5
5
34
22
12
35
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas