Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Shakhtar Donetsk Was-was dengan Krisis yang Terjadi di Ukraina

Krisis yang tengah terjadi di Ukraina berdampak pada kehidupan pesepak bola Shakhtar Donetsk Bernard

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Shakhtar Donetsk Was-was dengan Krisis yang Terjadi di Ukraina
zimbio.com
Kesebelasan Shakhtar Donetsk 

TRIBUNNEWS.COM, DONETSK - Krisis yang tengah terjadi di Ukraina berdampak pada kehidupan pesepak bola Shakhtar Donetsk, Bernard.

Pemain asal Brasil itu mengaku suasana sangat mencekam di negeri Eropa Timur tersebut. Bernard bahkan mengaku telah menyiapkan tindakan jika sesuatu yang berbahaya terjadi kelak.

"Sulit sekali. Situasi sangat menegangkan. Kami telah bersiap jika terpaksa untuk terbang keluar negeri ini. Kami telah menyiapkan tiket pesawat dan meninggalkan nama kami di kedutaan," ujar Bernard.

Donetsk, kota markas Shakhtar, merupakan salah satu wilayah yang kini tengah bergejolak. Kota di timur Ukraina itu dikabarkan mulai dipenuhi separatis bersenjata pro-Rusia.

Di kota Donetsk sendiri terdapat dua klub sepak bola papan atas, yaitu Shakhtar dan Metalurg. Belum diketahui bagaimana nasib kedua klub seandainya Donetsk benar-benar memisahkan diri dari Ukraina.

Berita Rekomendasi
Sumber: Duniasoccer.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
16
12
3
1
37
16
21
39
2
Chelsea
17
10
5
2
37
19
18
35
3
Arsenal
17
9
6
2
34
16
18
33
4
Nottm Forest
17
9
4
4
23
19
4
31
5
Bournemouth
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas