Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Persija Jakarta Vs Gresik United: Macan Kemayoran Andalkan Afandi-Terkes

Penyerang asal Bosnia dan Herzegovina, Zelimir Terkes diduetkan dengan Rahmat Afandi. Macan Kemayoran berupaya bangkit di laga usai takluk dari Persik

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Persija Jakarta Vs Gresik United: Macan Kemayoran Andalkan Afandi-Terkes
net

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Glery Lazuardi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTAPersija Jakarta menjamu Gresik United di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (29/4/2014) malam. Pelatih Persija, Benny Dollo, memainkan formasi 4-4-2.

Penyerang asal Bosnia dan Herzegovina, Zelimir Terkes diduetkan dengan Rahmat Afandi. Macan Kemayoran berupaya bangkit di laga ini setelah takluk 1-2 atas Persik Kediri pada pekan lalu.

Sementara, pelatih Gresik United, Angel Alfred Vero, menerapkan formasi 4-2-3-1. Di mana, dua pesepakbola asing menjadi andalan, yakni Matsunaga Sohei (Jepang) dan Pape Latyr (Senegal).

Berikut Daftar Susunan Pemain:

Persija: Andritany Ardhiyasa (PG), Ismed Sofyan, Fabiano Beltrame, Syahrizal, Dani Saputra, Amarzukih, April Hadi, Rohit Chand, Rahmat Afandi, Zelimir Terkes  

Gresik United: Sukasto Efendi (PG), Dendi Indra, Otavio Dutra, Mahrus Bahtiar, Habib Sukron, Lan Bastian, Legimin Raharjo, Kacung Khoirul, David Faristian, Matsunaga Sohei, Pape Latyr.

BERITA TERKAIT
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas