Dipanggil Alfred Riedl Masuk Timnas, Tony Sucipto Prioritaskan Fokus ke Laga Lawan Persija
Tony mengaku senang sekaligus gembira. Ajakan pelatih asal Austria itu pun disambut positif Tony meski skuat Garuda hanya melakoni partai ekshibisi.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Pelatih timnas Indonesia Alfred Riedl memanggil tujuh pemain Persib Bandung menjelang laga uji coba menghadapi ASEAN All Stars di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (11/5/2014) mendatang. Tapi ada dua nama berbeda saat timnas melakukan pemusatan di Spanyol.
Tantan dan Ferdinand Sinaga tidak dipanggil. Kedua pemain itu digantikan Hariono dan Tony Sucipto. Sedangkan lima pemain lain yang tetap masuk I Made Wirawan, Supardi, Ahmad Jufriyanto, Muhammad Ridwan, dan Firman Utina.
Menanggapi hal tersebut, Tony mengaku senang sekaligus gembira. Ajakan pelatih asal Austria itu pun disambut positif Tony meski skuat Garuda hanya melakoni partai ekshibisi.
"Alhamdulillah jika memang benar saya terpanggil timnas. Tentunya senang," kata Tony, Rabu (30/4) seperti dilansir persib.co.id.
Tim Merah-Putih kali ini berencana akan melakukan pemusatan latihan sebagai persiapan di Universitas Pelita Harapan (UPH), Karawaci, Tangerang, pada 7 Mei mendatang. Namun, Tony mengaku akan fokus terlebih dahulu kepada laga melawan Persija Jakarta.
"Ini juga masih belum jelas. Dibilang (main) tanggal 11 Mei dan pemusatan latihan 7 Mei. Kita fokus saja dahulu ke pertandingan terdekat kita Persija Jakarta, 8 Mei nanti," tegas pemilik nomor 16 ini.
Uji coba timnas Indonesia merupakan laga amal untuk korban badai topan Haiyan di Filipina beberapa waktu lalu.