Egi Melgiansyah Tidak Ingin Selebrasi jika Masukkan Bola ke Gawang Arema
Egi menegaskan siap bermain maksimal untuk meraih kemenangan. Akan tetapi dirinya tidak ingin membuat fans Arema Indonesia kecewa.
Penulis: Syahrul Munir
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM/DANY PERMANA
Pemain Timnas Indonesia U 23, Egi Melgiansyah, mencetak gol lewat titik penalti ke gawang Timnas Timor Leste, dalam pertandingan uji coba di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (25/10/2011). Pertandingan Indonesia melawan Timor Leste tersebut merupakan rangkaian persiapan Timnas Indonesia U 23 sebelum terjun dalam ajang SEA Games 2011 November mendatang di Indonesia. (TRIBUNNEWS/DANY PERMANA)
TRIBUNNEWS.COM,JAKARTA - Gelandang Persija Jakarta Egi Melgiansyah mengatakan sebagai pemain dirinya tetap profesional menjalani setiap pertandingan termasuk menghadapi mantan klubnya Arema Crounus di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Minggu (4/5/2014).
Egi menegaskan siap bermain maksimal untuk meraih kemenangan. Akan tetapi dirinya tidak ingin membuat fans Arema Indonesia kecewa.
"Saya tidak akan melakukan selebrasi saat Persija memasukkan bola ke gawang Arema. Ini untuk menjaga perasaan fans Arema," ujarnya.