Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Jamu PSM Makassar, Rahmad Darmawan Siapkan Dua Formasi

RD telah menyiapkan striker-striker terbaiknya, seperti Greg Nwokolo dan Kenmogne Emmanuel. Agu Casmir dan Fandi Eko Utomo juga siap diturunkan.

Penulis: Sigit Nugroho
Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Jamu PSM Makassar, Rahmad Darmawan Siapkan Dua Formasi
Super Ball/Feri Setiawan/Feri Setiawan
COKE KICKS - Pelatih Persebaya Surabaya, Rahmad Darmawan.(Super Ball/Feri Setiawan) 

TRIBUNNEWS.COM,JAKARTA - Pelatih Persebaya Surabaya, Rahmad Darmawan atau RD menyiapkan dua formasi saat menjamu PSM Makassar pada laga lanjutan Liga Super Indonesia (LSI) musim 2013/2014 di Stadion Gelora Bung Tomo, Selasa
(20/5/2014).

"Kami akan tampil berhati-hati, karena sepertinya mereka akan melakukan perubahan strategi di putaran kedua ini. Sebagai antisipasi, saya menyiapkan dua formasi, yaitu 4-3-3 dan 4-4-2. Formasi mana yang akan digunakan akan dilihat dari kesiapan tim saat latihan besok," kata RD kepada Harian Super Ball, Senin (19/5/2014).

RD telah menyiapkan striker-striker terbaiknya, seperti Greg Nwokolo dan Kenmogne Emmanuel. Agu Casmir dan Fandi Eko Utomo juga siap diturunkan.

"Duet atau trio penyerang yang akan digunakan belum bisa saya beberkan. Yang pasti siapa pun yang akan dimainkan di lini serang akan menjadi pemain andalan kami untuk mencetak banyak gol," tutur RD.

Sumber: Super Skor
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas