Nil Maizar: Lawan Persiba Ditentukan Kemauan untuk Menang
Menurut dia, hasil akhir laga bertajuk derbi Kaltim, akan ditentukan seberapa besar semangat dan kemauan untuk meraih kemenangan.
Editor: Ravianto
Laporan Wartawan Tribun Kaltim Budhi Hartono
TRIBUNNEWS.COM, SAMARINDA - Pelatih Putra Samarinda, Nil Maizar menekankan kepada tim asuhnya agar berjuang hingga pertandingan berakhir, saat menantang tim tuan rumah Persiba Balikpapan, lanjutan kompetisi ISL 2014 putaran kedua, Selasa (3/6).
Menurut dia, hasil akhir laga bertajuk derbi Kaltim, akan ditentukan seberapa besar semangat dan kemauan untuk meraih kemenangan.
"Saat ini tim sudah sangat siap. Tadi latihan untuk mematangkan taktik dan menjaga kebugaran. Insya Allah, tim ini akan menunjukkan kemauan untuk bisa mendapatkan poin dilaga besok," kata Nil.
Kesiapan tim saat ini, lanjut dia, secara fisik dan mental beberapa pemain yang bakal jadi starter sudah siap tampil. Hanya saja, kata Nil, tim tuan rumah yang dijului Beruang Madu, tidak akan membiarkan tim Pesut Mahakam bisa mendapatkan poin begitu saja.
Alasannya, Persiba Balikpapan yang kini berada di posisi ke 10 dengan koleksi 13 poin, bakal berjuang untuk bisa naik ke posisi papan tengah. Apalagi, tim asuhan Liestiadi tidak ingin mengalami kekalahan di laga kandang, setelah dipermalukan tamunya Mitra Kukar 0-1, pekan lalu.
"Persiba tidak akan melepaskan Pusam begitu saja. Dia (Persiba) juga punya target untuk menang di kandang. Semua akan terlihat pada hasil akhir pertandingan nanti," ungkap Nil.
Namun ia memberikan motivasi dan semangat kepada tim besutannya. Menurut dia, pada sebuah pertandingan, akan ditentukan oleh hasil akhir. Tetapi, lanjut Nil, hasil akhir itu juga tergantung pada semangat dan kemauan tim.
"Saya selalu ingatkan kepada tim, bahwa kemuan dan semangat setiap pemain akan menentukan hasil akhir. Kalau kemauan kuat dan semangat tinggi untuk berjuang mendapatkan poin, insya Allah, dengan kerja keras dan kekompakan tim akan berhasil," papar Nil.