Rahmad Darmawan Tak akan Remehkan Persiba Balikpapan
RD mengatakan, di putaran kedua ini, Persiba Balikpapan melakukan perombakan pemain. Ini tentu akan merubah performa Persiba Balikpapan.
Penulis: Sigit Nugroho
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM,JAKARTA - Pelatih Persebaya Surabaya, Rahmad Darmawan atau RD tak mau meremehkan saat menjamu Persiba Balikpapan pada laga lanjutan Liga Super Indonesia (LSI) musim 2013/2014 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Minggu (8/6/2014).
RD mengatakan, di putaran kedua ini, Persiba Balikpapan melakukan perombakan pemain. Ini tentu akan merubah performa Persiba Balikpapan.
"Ada beberapa pemain lawan yang perlu diwaspadai, seperti Ndiaye Pape, Ansu Toure, Patrice Nzekou, Fandi Muhtar, dan M. Bachtiari. Mereka perlu ekstra diwaspadai, karena pergerakannya cepat dan pintar mengambil posisi. Siapa yang terdekat harus bisa mengentikan mereka. Jangan sampai mereka bisa lolos ke daerah pertahanan kami," kata RD kepada Harian Super Ball, Sabtu (7/6/2014).
Oleh karena itu, RD meminta skuadnya untuk menjaga motivasi dan semangat skuadnya untuk memperoleh poin penuh.
"Main di kandang, jelas kami menginginkan poin penuh. Tetapi dengan kondisi stok pemain yang tidak banyak, seluruh pemain harus betul-betul bekerja keras untuk mewujudkan target kemenangan itu," ucap RD.
RD akan menampilkan permainan normal dan taktis.
"Seluruh pemain harus benar-benar solid dalam menjaga pos. Pemain harus bisa mengatur irama dan bisa mengambil ball position di sepanjang pertanidngan. Dengan demikian, kami akan memiliki banyak peluang untuk mencetak gol. Saya menginstruksikan kepada seluruh pemain untuk benar-benar memanfaatkan semua peluang untuk dijadikan gol," terang RD.