Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Cedera Lutut, Eto'o Terancam Absen di Sisa Laga Piala Dunia

Kapten tim nasional Kamerun, Samuel Eto'o, dipastikan absen pada laga hari Rabu (18/6/2014) melawan Kroasia

Editor: Sanusi
zoom-in Cedera Lutut, Eto'o Terancam Absen di Sisa Laga Piala Dunia
zimbio.com
Samuel Etoo 

TRIBUNNEWS.COM, MANAUS - Kapten tim nasional Kamerun, Samuel Eto'o, dipastikan absen pada laga hari Rabu (18/6/2014) melawan Kroasia pada pertandingan kedua penyisihan Grup A Piala Dunia 2014.

Eto'o bahkan mungkin tak bisa ambil bagian dalam seluruh pertandingan di turnamen ini karena mengalami cedera lutut. Demikian pernyataan resmi sang pemain dan klub, Senin (16/6).

Lewat Twitter, Eto'o, peraih empat gelar Pemain Terbaik Afrika, mengatakan bahwa dia tak bisa bermain dalam laga melawan Kroasia di Manaus. "Dokter memberikan konfirmasi! Saya mungkin tidak bisa bermain dalam pertandingan melawan Kroasia pada hari Rabu, 18 Juni, karena cedera pada lututku yang membuat saya kesakitan," ujar mantan bintang Barcelona ini melalui akun resminya @setoo9.

"Eto'o sudah disampaikan oleh para dokter dia tidak bisa bermain selama 10 hari ke depan," ujar juru bicara tim, Laurence Fotso.

Jika Eto'o benar-benar absen selama 10 hari, maka dia dipastikan tak bisa membela Kamerun dalam seluruh pertandingan tersisa pada fase penyisihan grup. Itu artinya, Eto'o absen dalam laga terakhir melawan tuan rumah, Brasil, pada 23 Juni mendatang.

Eto'o telah berjuang keras untuk melawan cedera lutut yang dialaminya sejak akhir Premier League musim lalu bersama Chelsea. Diakuinya, selama tiga setengah bulan tak ada waktu yang cukup untuk pemulihan.

"Anda bisa lihat, bahkan dalam persiapan menuju Piala Dunia saya tak memiliki banyak waktu berlatih sampai pertandingan persahabatan melawan Jerman," ujar Eto'o kepada televisi Kamerun, Minggu (15/6).

BERITA REKOMENDASI

"Selama pertandingan melawan Meksiko, saya mencobanya tetapi setelah konsultasi dengan staf medis, kami menyadari bahwa saya perlu waktu istirahat. Pada menit kesembilan saya merasa sakit," ujar Eto'o mengenai pertandingan pada hari Jumat ketika takluk 0-1 dari Meksiko.

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
10
8
1
1
19
6
13
25
2
Man. City
10
7
2
1
21
11
10
23
3
Nottm Forest
10
5
4
1
14
7
7
19
4
Chelsea
10
5
3
2
20
12
8
18
5
Arsenal
10
5
3
2
17
11
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas