Alexis Sanchez: Pemain Cile Punya Mentalitas Juara
Kepercayaan diri untuk bisa menjadi juara dunia melanda tim Cile
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, RIO DE JANEIRO - Usai sukses mengalahkan sekaligus menyingkirkan Spanyol dari Piala Dunia 2014 dengan skor 2-0, kepercayaan diri untuk bisa menjadi juara dunia melanda tim Cile. Hal ini diutarakan oleh beberapa pihak dari tim, termasuk Alexis Sanchez.
Setelah Arturo Vidal dan pelatih Jorge Sampaoli mengutarakan bahwa Cile bisa menjadi juara dunia, kini Sanchez pun mempercayai hal yang sama.
Pemain milik Barcelona itu merasa Cile memiliki mentalitas yang tinggi untuk mewujudkannya, terlebih setelah sukses mengalahkan Spanyol yang merupakan tim terbaik di dunia dalam beberapa tahun terakhir.
"Kami memiliki mentalitas untuk menjadi juara. Cile selalu memiliki menatalitas untuk meraih kemenangan. Mimpi saya adalah menjadi juara dunia," kata Sanchez dalam konferensi pers usai pertandingan.
"Kami ingin meraih sesuatu yang besar dengan para pemain muda ini. Ini adalah sekumpulan pemain muda yang ingin meraih kemenangan dalam hidupnya. Belum ada yang bisa melakukan hal lebih bagi dunia sepak bola kecuali Spanyol," lanjutnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.