Klinsmann Sarankan Bos-bos Perusahaan di AS Tonton Laga Lawan Jerman
Klinsmann menggarisbawahi, surat tersebut dapat dicetak dan diisi sendiri oleh para pekerja.
Penulis: Abraham Utama
Editor: Ravianto
Laporan Wartawan Tribunnews, Abraham Utama
TRIBUNNEWS.COM, RECIFE - Jurgen Klinsmann membantu para pekerja di Amerika Serikat yang ingin menyaksikan laga The Yanks kontra Jerman, Kamis (26/6/2014). Ia menulis dan menandatangani surat izin kerja bagi jutaan pekerja di negeri Paman Sam lalu mengunggahnya ke website resmi tim sepakbola Amerika Serikat.
Klinsmann menggarisbawahi, surat tersebut dapat dicetak dan diisi sendiri oleh para pekerja. Ini menurutnya dapat memaksa para pimpinan kantor untuk memberikan izin selama dua jam guna menyaksikan pertandingan 2x45 menit.
"Saya mengerti ketidakhadiran ini akan mengurangi produktivitas tempat kerja anda, namun saya tegaskan ini demi kepentingan yang besar," tulisnya dalam surat itu. Pelatih yang membawa Jerman juara tiga Piala Dunia 2006 ini juga menyarankan para bos untuk menonton laga itu.
Pertandingan terakhir di grup G itu akan ditayangkan secara nasional pada siang hari waktu Amerika Serikat.
Laga Amerika Serikat di Piala Dunia 2014 memang menarik perhatian banyak warga negara yang menggemari bakset dan baseball ini. Pertandingan anak asuh Klinsmann melawan Ghana, Senin (16/6/2014), disaksikan 16 juta pemirsa televisi. Menurut Guardian, jumlah ini merupakan yang terbesar selama sejarah penanyangan sepakbola di televisi Amerika Serikat.
Pertandingan melawan Portugal ternyata menyedot lebih banyak perhatian. Laga ini disaksikan 25 juta penonton seantero Amerika Serikat. Jika surat izin yang dibuat Klinsmann ampuh, pertandingan kontra Jerman diprediksi akan mencetak jumlah penonton yang lebih besar lagi.