Felix Goetze Ikuti Jejak Mario Goetze Gabung ke Bayern Muenchen
"Felix telah meninggalkan Dortmund untuk bergabung bersama Bayern, itu benar," ujarnya seperti dikutip Goal.com.
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Felix Goetze mengikuti jejak sang kakak, Mario Goetze, meninggalkan Borussia Dortmund dan bergabung dengan Bayern Muenchen. Direktur tim remaja Bayern Michael Tarnat membenarkan kabar pindahnya Felix dari Dortmund ke Bayern itu.
"Felix telah meninggalkan Dortmund untuk bergabung bersama Bayern, itu benar," ujarnya seperti dikutip Goal.com.
Pemain berusia 16 tahun itu merupakan bagian dari tim Dortmund U-17. Dia bergabung dengan Bayern dengan status bebas transfer. Felix merupakan pemain ketiga dalam keluarga Goetze yang merupakan produk akademi sepak bola Dortmund, namun akhirnya meninggalkan Signal Iduna Park.
Mario (21), sang kakak meninggalkan Dortmund dan bergabung dengan Bayern pada musim panas 2013 lalu dengan nilai transfer 37 juta euro. Sebelumnya, Fabian kakak Mario lebih dulu pergi meninggalkan Dortmund untuk bergabung dengan Mainz pada 2010.
Sejak bergabung dengan Bayern, Mario Goetze sempat mengalami kendala untuk mendapatkan kesempatan bermain dan tempat pada starting line ups di bawah Pelatih Pep Guardiola. Meski begitu, dia berhasil mencetak 10 gol dalam 16 penampilan bersama Die Roten.
Goetze kembali menemukan performa terbaiknya ketika dipanggil Pelatih Timnas Jerman Joachim Loew untuk bermain di Piala Dunia Brasil bersama pasukan Panser. Dia menjadi penentu kemenangan Jerman dengan mencetak gol tunggal di laga final melawan Argentina.
Baca di Koran Super Ball, Kamis (17/7/2014)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.