Tottenham Hotspur Optimistis Bisa Boyong Mateo Musacchio ke White Hart Lane
Namun, kesepakatan pelepasan Musacchio agak sulit terwujud. Pasalnya, Spurs tidak bersedia memenuhi klausul yang tertera dalam kontrak pemain itu.
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Tottenham Hotspur sedang menantikan perkembangan tawarannya atas pemain bek Villareal Mateo Musacchio. Pemain asal Argentina itu menjadi salah satu target yang ingin diboyong Mauricio Pochettino ke White Hart Lane pada bursa transfer musim panas ini.
Situs resmi Tottenham Hotspur mengungkapkan, tampaknya pemain berusia 23 tahun itu sudah makin dekat dengan LilyWhites. Optimisme itu muncul ketika mengetahui Musacchio tak masuk dalam daftar pemain tur pramusim skuat Villareal. Akan tetapi, dari pihak Villareal, pelatih pasukan Yellow Submarine, Marcelinho membantah telah setuju melepas Musacchio.
Kesepakatan pelepasan Musacchio agak sulit terwujud. Pasalnya, Spurs tidak bersedia memenuhi klausul yang tertera dalam kontrak pemain itu. Pasalnya, untuk mendapatkan Musacchio, Spurs tak cuma harus membayar kepada Villarreal tetapi juga kepada River Plate, yang ternyata memiliki hak ekonomi atas bekas pemainnya itu.
Kepastian kesepakatan transfer Musacchio tampaknya baru akan muncul dalam pekan depan. Sementara itu, kabar yang lebih positif justru datang dari DeAndre Yedlin. Transfer atas pemain Seattle Saunders itu dilaporkan telah mencapai Spurs dilaporkan telah mencapai tahap final.
Menurut laporan Goal dan American Soccer, Yedlin saat ini ada di Amerika Serikat dalam latihan bersama rekan-rekannya. Staf pelatih Seattle Saunders menyebutkan, pemain itu sedang berada di luar negeri, untuk menjalani pemeriksaan kesehatan.
Meskipun belum ada pengumuman resmi, Spurs dan Seattle dikabarkan telah sepakat atas Yedlin dengan nilai transfer mencapai 2 juta pound.
Baca di Koran Super Ball, Senin (11/8/2014)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.