Tom Cleverley HArapkan MU Bisa Kalahkan Valencia
Gelandang Manchester United Tom Cleverley membuka kenangan indahnya saat melakoni debut di Theatre of Dream
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, MANCHESTER - Gelandang Manchester United, Tom Cleverley membuka kenangan indahnya saat melakoni debut di Theatre of Dream. Pada Agustus 2009 lalu, Cleverley tampil dalam laga uji coba kontra Valencia di Old Trafford .
Saat itu, Cleverley bermain cukup apik dan mencetak satu gol. Setan Merah mengakhiri pertandingan dengan kemenangan dua gol tanpa balas atas Valencia.
Man. United akan kembali menjamu Valencia dalam laga terakhir pramusim ini, Selasa (12/8). Tak ayal, pertadingan ini menghadirkan 'De Javu' tersendiri bagi Cleverley.
'Aku tampil perdana di Old Trafford saat melawan Valencia dan mencetak gol, jadi laga ini pasti akan membawa kembali beberapa kenangan indah bagiku,' kenang Cleverley, seperti dilansir MUTV .
'Aku sedikit gugup, kemudian Dimitar Berbatov memberikan assist untuk gol pertamaku dan itu membuatku tenang. Itu malam yang sangat menyenangkan dan untungnya ada banyak lagi yang kualami,' imbuhnya.
Cleverley berharap Man. United memperoleh hasil positif saat melawan Valencia. Hal tersebut bakal menjadi modal bagi anak asuh Louis van Gaal jelang laga perdana Premier League musim ini kontra Swansea City pada akhir pekan.
'Itu akan menjadi malam yang menarik bagi semua orang dan atmosfer tidak akan bersahabat. Kami akan berusaha meraih kemenangan,' papar Cleverley.
'Kami pernah bertemu Valencia sebelumnya, dalam laga kompetitif dan Agustus beberapa tahun lalu, jadi itu pertandingan yang bagus melawan klub hebat dan semua orang mengharapkan kemenangan bagi manajer (Van Gaal) dalam laga pertamanya,' tandas Cleverley.