Guardiola Tak Butuh Marco Reus
Pelatih Bayern Muenchen, Josep Pep Guardiola, mengaku tidak tertarik untuk mendatangkan gelandang Borussia Dortmund, Marco Reus.
Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Sanusi
TRIBUNNEWS.COM, MUENCHEN - Pelatih Bayern Muenchen, Josep Pep Guardiola, mengaku tidak tertarik untuk mendatangkan gelandang Borussia Dortmund, Marco Reus.
Reus dilaporkan akan hengkang dari Signal Iduna Park. Namun klub yang berminat mendatangkan pemain asal Jerman itu harus membayar kurang dari 20 juta poundsterling atau sekitar Rp 390 miliar, ini merupakan klausula rilis dalam kontrak.
Tetapi, Bayern Muenchen, yang telah mendatangkan Mario Gotze dan Robert Lewandowski dari rival di Bundesliga dalam kurun waktu dua tahun terakhir tidak tertarik kepada pesepakbola berusia 25 tahun itu.
“Kami sudah mempunyai delapan pemain depan. Saya tidak membutuhkan pemain baru. Saya puas terhadap tim ini,” kata Guardiola saat berbicara mengenai kesiapan klub di pertandingan melawan Dortmund dalam laga Piala Super Jerman pada Rabu.
Selain Bayern Muenchen, tiga klub Premier League, Manchester United, Arsenal, dan Liverpool juga tertarik mendatangkan gelandang asal Jerman itu.