Mumbai City Tidak Sebut West Bromwich dalam Pengumuman Resmi
Padahal West Bromwich adalah klub terakhir Anelka sebelum bergabung dengan Mumbai City.
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Mumbai City membuat kesalahan besar ketika mengumumkan kedatangan pemain anyar Nicolas Anelka. Dalam grafis yang dikeluarkan melalui Twitter resmi klub India tersebut, West Bromwich Albion tidak disebut sebagai klub yang pernah dibela Anelka.
Padahal West Bromwich adalah klub terakhir Anelka sebelum bergabung dengan Mumbai City. Belum ada konfirmasi apakah hal itu kesengajaan atau kelalaian. Yang pasti musim lalu Anelka masih bermain di West Bromwich dan menyumbang dua gol.
Eks striker Arsenal dan Real Madrid itu datang ke West Bromwich musim panas 2013. Namun ia hanya bertahan beberapa bulan di klub West Midlands karena dipecat. Anelka membuat gerakan seperti mendukung fasisme saat merayakan golnya ke gawang West Ham. Meski menolak tudingan melakukan gerakan anti-Yahudi, Anelka tetap dihukum lima pertandingan. Setelah ia Anelka dipecat.
Hanya enam bulan menjadi pengangguran, Anelka kemudian bergabung dengan Mumbai City dengan durasi kontrak sangat pendek yakni tiga bulan. Liga India akan dimulai Oktober mendatang dan selesai pada bulan Desember.
Mumbai City bukan hanya menghapus West Bromwich, tapi juga menghilangkan nama klub Tiongkok Shanghai Shenhua. Anelka bergabung dengan eks pemain-pemain top, di antaranya kompatriotnya David Trezeguet yang juga bermain di Liga Super India.
Baca di Koran Super Ball, Kamis (18/9/2014)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.