Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Manuel Pellegrini: Chelsea Mainkan 10 Pemain Bertahan di Belakang

Sempat bermain sepuluh orang setelah Pablo Zabaleta diusir wasit The Citizens bahkan tertinggal lebih dulu melalui gol Andre Schurrle

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Manuel Pellegrini: Chelsea Mainkan 10 Pemain Bertahan di Belakang
zimbio.com
Manuel Pellegrini (kiri) 

TRIBUNNEWS.COM, MANCHESTER - Sempat bermain sepuluh orang setelah Pablo Zabaleta diusir wasit, The Citizens bahkan tertinggal lebih dulu melalui gol Andre Schurrle pada menit ke-71. Beruntung, Frank Lampard berhasil menyamakan skor bagi Man. City pada menit ke-85.

'Ini bukan hasil yang saya inginkan, tidak pantas untuk kami. Pertandingan mirip seperti laga melawan Stoke City. Sepuluh pemain bertahan di daerah sendiri, mereka (Chelsea) mencetak gol lewat serangan balik dan mereka bertahan hingga akhir,' ungkap Manuel Pellegrini, seperti dilansir BBC .

'Saya gembira dengan permainan kami, kami terus berusaha saat bermain sebelas orang, mencoba mencetak gol dan dengan kekurangan satu pemain kami tidak berusaha melancarkan serangan balik dan kebobolan. Saya sangat senang dengan mentalitas tim kami,' katanya.

'Itu sangat penting untuk bermain seperti tim besar, bukan seperti tim kecil, saya tidak suka dengan permainan seperti itu. Kami tetap dengan ambisi yang sama, para lawan akan sulit mengalahkan kami. Performa kami sangat bagus,' tutur Pellegrini.

Seperti diketahui, Manuel Pellegrini mengkritik strategi Chelsea saat menahan imbang anak asuhnya di Etihad Stadium pada Minggu (22/9). Secara tersirat, Pellegrini menyebut strategi yang diterapkan Jose Mourinho membuat Chelsea terlihat seperti klub kecil .

Manchester City dibuat frustrasi oleh taktik parkir bus yang diperagakan Chelsea. Meski menguasai penguasaan bola dan banyak melepas tembakan, Vincent Kompany cs kesulitan mencetak gol.

Berita Rekomendasi
Sumber: Duniasoccer.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Brighton
13
6
5
2
22
17
5
23
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
4
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
5
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas