Cristiano Ronaldo Bantah Pengaruhi Pemecatan Paulo Bento
Bento dipecat dan itu membuat Portugal menjalani start buruk di laga awal kualifikasi Piala Eropa 2016 karena harus beradaptasi dengan pelatih baru.
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Cristiano Ronaldo membantah punya andil dalam pemecatan Paulo Bento kegagalan Portugal di Piala Dunia 2014. Bento dipecat dan itu membuat Portugal menjalani start buruk di laga awal kualifikasi Piala Eropa 2016 karena harus beradaptasi dengan pelatih baru, Fernando Santos.
"Saya tidak akan menjawab pertanyaan itu. Ini tidak layak. Saya lebih suka mengatakan hal-hal positif tentang pelatih saya. Saya selalu menerima pelajaran baik dari pelatih dan belajar dari mereka," ujar Ronaldo.
"Dalam sepakbola ada siklus dan Paulo Bento berakhir dengan kesedihan besar bagi kami. Harus ada perubahan dan dalam 11 tahun saya sudah bersama tim nasional, pemilihan pelatih selalu dari Presiden Federasi," tambah Ronaldo.
Ronaldo juga menolak anggapan ketidaksetujuan atas keputusan Santos yang kembali memanggil Ricardo Carvalho dan Tiago Mendes ke tim nasional setelah sekian lama absen.
"Saya melihat ada keuntungan dengan pemanggilan mereka, pemanggilan ini saya nilai memberi hal-hal yang bagus pada tim kami," ujar Ronaldo.
Baca di Koran Super Ball, Selasa (14/10/2014)