Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Pavel Vrba Senang Ceska Belum Terkalahkan di Grup A

Pelatih Ceska, Pavel Vrba, gembira skuatnya telah memenangi 4 laga awal Grup A, sehingga mereka telah mengantongi nilai 12.

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Pavel Vrba Senang Ceska Belum Terkalahkan di Grup A
ist
Pavel Vrba 

TRIBUNNEWS.COM - Tim Nasional Ceska melanjutkan tren kemenangan di kualifikasi Piala Eropa 2016, dengan mengalahkan Islandia 2-1 di Plzen, Ceska. Satu gol Ceska disumbangkan oleh kiper Islandia, Hannes Halldórsson.

Pelatih Ceska, Pavel Vrba, gembira skuatnya telah memenangi 4 laga awal Grup A, sehingga mereka telah mengantongi nilai 12. Sebuah modal yang cukup berharga untuk lolos ke Prancis pada 2016 nanti. Hanya saja Vrba sedikit kecewa karena timnya kebobolan lebih dulu di menit 9.

"Kebobolan di menit-menit awal itu terlihat sekali memengaruhi mood para pemain selama babak pertama. Sisi positifnya, kami punya waktu banyak untuk membuat gol balasan, dan untungnya kami berhasil melakukannya. Puji Tuhan, kami bisa menambah gol di menit-menit awal babak 2," kata Vrba sebagaimana dilansir UEFA.com.

Vrba mengakui Islandia adalah tim yang berbahaya, karena mereka bisa mengubah sebuah lemparan ke dalam menjadi serangan yang mematikan. Gol Islandia ke gawang Petr Cech berawal dari sebuah lemparan ke dalam.

Kepuasan Vrba yang lain adalah para pemainnya tidak patah semangat meski ketinggalan. Semangat juga yang ditunjukkan Tomas Rosicky dkk saat di Turki.

Kekalahan ini sudah jelas tidak membuat Pelatih Islandia, Lars Lagerbaeck, senang. Tren kemenangannya terhenti di tangan Ceska. "Kami turun ke peringkat 2 tabel, dan kami sudah bertemu semua anggota grup kecuali Kazakhstan. Kami harus menang lawan Kazakhstan karena selanjutnya kami akan bertemu semua tim lagi. Ini grup yang berat, dan kami harus kerja keras jika ingin lolos," katanya seperti dikutip Aftonbladet.

Baca di Koran Super Ball, Selasa (18/11/2014)

Berita Rekomendasi
Sumber: Super Skor
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
19
14
4
1
47
19
28
46
2
Arsenal
20
11
7
2
39
18
21
40
3
Nottm Forest
20
12
4
4
29
19
10
40
4
Chelsea
20
10
6
4
39
24
15
36
5
Newcastle
20
10
5
5
34
22
12
35
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas