Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

ISL 2015 Kian Ketat: Borneo FC Punya Kans Bagus

Persaingan antarklub Kalimantan pada Indonesia Super League 2015 akan semakin menarik.

Penulis: Deodatus Pradipto
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in ISL 2015 Kian Ketat: Borneo FC Punya Kans Bagus
net/google

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Deodatus S Pradipto

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Persaingan antarklub Kalimantan pada Indonesia Super League 2015 akan semakin menarik. Borneo FC yang berstatus tim promosi memiliki kans bagus untuk mengusik dominasi tiga klub Kalimantan sebelumnya.

Jika tidak ada perubahan, maka empat tim asal Kalimantan akan berhadapan pada ISL musim depan. Di antaranya Mitra FC, Barito Putera, Putra Samarinda, dan Borneo FC. Tim terakhir berhasil promosi ke ISL usai menjuarai Divisi Utama.

Namun demikian, kemungkinan besar jumlah klub Kalimantan akan berkurang satu. Putra Samarinda dikabarkan akan bergabung dengan klub PSS Sleman. Namun demikian, hilangnya Putra Samarinda tidak akan mengurangi persaingan di antara sesama klub Kalimantan.

“Persaingan pasti akan semakin ketat. Borneo adalah juara Divisi Utama, berarti mereka bukan tim sembarangan. Persiapan mereka juga sangat bagus. Borneo memiliki kans untuk bersaing di papan atas,” ujar Presiden Mitra Kukar, Endri Erawan, ditemui sejumlah wartawan di kawasan Pondok Indah, Jumat (28/11/2014) malam.

Endri pun mengambil sisi positif terhadap kehadiran Borneo FC di ISL 2015. Menurut Endri, ini menjadi indikator persepakbolaan di Kalimantan semakin baik. Endri menilai kualitas persepakbolaan Kalimantan mulai mendekati klub-klub yang berbasis di Pulau Jawa.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
Persija Jakarta
10
5
3
2
15
9
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas