Lulus Tes Medis, Duo Eropa Ini akan Tanda Tangan Kontrak Hari Ini dengan Persija
Perwakilan agen Vunk dan Kabayev di Indonesia, Dr Mustika yakin kliennya tidak punya rekam cedera yang buruk.
Penulis: Jun Mahares
Editor: Dewi Pratiwi
Laporan Wartawan Harian Super Ball, Jun Mahares
TRIBUNNEWS.COM,JAKARTA - Dua pemain Eropa, Martin Vunk dan Yevgeni Kabayev, selangkah lagi jadi milik Persija Jakarta. Kedua pemain Liga Estonia ini segera berkostum Macan Kemayoran jika lulus tes fisik. Baik Vunk maupun Kabayev telah tiba di Jakarta pada Sabtu (6/12/2014) malam. Keduanya tengah dijadwalkan untuk melaksanakan tes kesehatan dalam waktu dekat.
"Setelah dinyatakan lulus, langsung penandatanganan kontrak. Kalau tidak ada halangan, Selasa (9/12/2014) sudah bisa tanda tangan kontrak resmi,," kata Wakil Presiden Persija Asher Imaret Siregar kepada Harian Super Ball.
Asher tidak menampik jika jadwal uji kesehatan kemungkinan dilakukan pada Selasa (9/12/2014). Hasil medis pemain diperlukan untuk mengetahui sejauh mana risiko cedera yang bisa menimpa para pemain.
Selain wajib dilaksanakan klub, musim depan para pemain asing juga bakal diperiksa ulang oleh operator kompetisi LSI, PT Liga Indonesia. Wacana ini dibuat demi menjaga kualitas pemain dan level kompetisi Tanah Air. (Baca juga: Tak Lama Lagi Persija Dapatkan Striker Top Skor Liga Estonia)
Perwakilan agen Vunk dan Kabayev di Indonesia, Dr Mustika yakin kliennya tidak punya rekam cedera yang buruk. "Saya yakin keduanya lulus tes fisik. Mereka baru dua pekan selesai kompetisi di klubnya, jadi masih fresh dan fit," ujar Mustika.
Kendati membutuhkan kedua jasa pemain asing tersebut, Persija terkenal ketat menerapkan standar medis. Awal musim lalu, dua pemain asing batal dikontrak lantaran tidak lulus uji kesehatan. Dua pemain tersebut Patrick Dimbala dan Thierry Fidjeu. Keduanya ternyata memiliki historis cedera lutut yang belum pulih total. "Kami harap dua pemain asing ini tidak punya masalah medis. Karena, kami tidak akan rekrut pemain yang punya rekam medis buruk," tegas Asher.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.