Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Mario Balotelli Pernah Alami Krisis Kepercayaan Diri karena Kulitnya

Padahal sebenarnya Balotteli adalah pemain yang dikenal sangat anti dengan hal-hal yang berbau rasial.

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Mario Balotelli Pernah Alami Krisis Kepercayaan Diri karena Kulitnya
zimbio.com
Mario Balotelli 

TRIBUNNEWS.COM - Mario balotelli saat ini tengah berurusan dengan Asosasi Sepak Bola Inggris (FA) terkait komentarnya di akun Instagram. Striker Liverpool itu dituding melakukan pelecehan rasial dan anti-Yahudi. (Baca juga: Mario Balotelli: Aku Minta Maaf!)

Bila terbukti FA mengancam Balotelli dengan larangan bermain di lima pertandingan. Balotelli diberi waktu hingga 15 Desember untuk melakukan pembelaan.

Padahal sebenarnya Balotteli adalah pemain yang dikenal sangat anti dengan hal-hal yang berbau rasial. Tercatat ia pernah berkali-kali mogok bermain karena dilempar pisang atau dilecehkan warna kulitnya saat bermain di Liga Italia. Ternyata bukan tanpa sebab jika Balotelli bersikap seperti itu.

Pemain berjuluk Super Mario itu saat kecil sempat merasa rendah diri karena berkulit hitam. Ia takut tidak diterima kawan-kawannya, terutama dari kalangan menengah. Balotelli bahkan pernah mencoba merendam tangannya di air panas dan mewarnai dengan tinta warna merah muda gar tidak terlalu terlihat hitam.

"Ia punya persoalan identitas karena krisis percaya diri. Ia ingin dianggap sejajar dengan kawan-kawan sepermainannya," kata Tiziana Gatti, salah satu guru Baloteli di sekolah dasar, seperti dilansir Daily Mail.

"Saya lalu bertanya padanya, bagaimana dia menilai dirinya sendiri dan Balotelli menjawab bahwa di dalam hatinya dia adalah tetap kulit hitam," imbuh Gatti.

Balotelli adalah keturunan keluarga Barwuah asal Ghana yang melakukan imigrasi ke Italia. Nama Balotelli diambil dari nama orangtua angkatnya.

Berita Rekomendasi

Baca di Koran Super Ball, Selasa (9/12/2014)

Sumber: Super Skor
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
21
15
5
1
50
20
30
50
2
Arsenal
22
12
8
2
43
21
22
44
3
Nottm Forest
22
13
5
4
33
22
11
44
4
Chelsea
22
11
7
4
44
27
17
40
5
Man. City
22
11
5
6
44
29
15
38
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas