Wesley Sneijder Tinggal Tunggu Harga Jadi saja Antara Juventus dan Galatasaray
Transfer Wesley Sneijder dari Galatasaray ke Juvetus dikabarkan sudah semakin dekat dengan kenyataan
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, TURIN - Transfer Wesley Sneijder dari Galatasaray ke Juvetus dikabarkan sudah semakin dekat dengan kenyataan. Namun, harga yang disepakati kedua tim belum juga menemui titik temu.
Galatasaray dikabarkan sudah mau menurunkan harga yang mereka minta kepada Juventus untuk memindahkan Sneijder. Aslan dikabarkan siap menurunkan permintaan harga mereka yang sebelumnya sebesar 20 juta euro.
Namun, meskipun Galatasaray telah siap menurunkan harga Sneijder, dikabarkan masih ada kesenjangan yang besar diantara kedua klub untuk bisa merampungkan kesepakatan. Meskipun seberapa besar nilai yang sesungguhnya belum diketahui secara pasti.
Ada dua versi mengenai harga Sneijder. Seperti yang dikabarkan Tuttosport, Galatasaray hanya mau melepas Sneijder dengan harga minimal 15 juta euro. Sedangkan Juventus dikabarkan hanya sanggup untuk menyediakan dana sebesar 7,5 juta euro demi gelandang berusia 30 tahun itu.
Sedangkan La Gazzetta dello Sport mengatakan bahwa Galatasaray siap melepas Sneijder dengan harga 12-13 juta euro, namun Juventus dikabarkan hanya mampu memberikan penawaran sebesar 6-7 juta euro dan.
Jika Bianconeri pada akhirnya hanya bisa meminjam gelandang Belanda itu hingga akhir musim 2014/15, biayanya tidak lebih dari 1 juta euro.
Tuttosport menambahkan bahwa agen Sneijder akan kembali bertemu dengan manajemen Galatasaray untuk menegaskan kembali keinginan Sneijder bergabung dengan Juventus. Sementara klub raksasa Italia itu akan bertemu dengan perantara transfer untuk membantu mencapai kesepakatan.