Persib Bandung Intip Kekuatan Hanoi T&T Lewat Internet
Menjelang lawatan Persib Bandung ke markas Hanoi T&T di ajang Play Off Liga Champions Asia, Emral Abus, rupanya telah memantau kekuatan musuh
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Menjelang lawatan Persib Bandung ke markas Hanoi T&T di ajang Play Off Liga Champions Asia, Pelatih pendamping Persib Bandung, Emral Abus, rupanya telah memantau perkembangan tim asal Vietnam itu.
Emral yang ditunjuk menjadi pelatih pendamping di Liga Champions Asia (LCA) berusaha untuk menemukan gambaran kekuatan Hanoi T&T di internet.
"Saya pernah lihat di youtube tapi itu tim tahun lalu. Saya juga tak sampai detail soal komposisi pemain, masih banyak yang bertahan dari musim atau tidak. Namun, kualitas mereka bagus," kata Emral di Palembang.
Emral baru bergabungan dengan tim asuhan Djadjang Nurdjaman pada 6 Februari nanti. Sehari setelah itu, ia bersama Persib Bandung terbang ke Vietnam untuk melakoni play off LCA pada 10 Februari nanti.