Barcelona Vs Levante: Iniesta Meriang
Barcelona mengonfirmasi bahwa Andres Iniesta bakal absen pada pertandingan lanjutan Primera Division melawan Levante, di Camp Nou
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Barcelona mengonfirmasi bahwa Andres Iniesta bakal absen pada pertandingan lanjutan Primera Division melawan Levante, di Camp Nou, Minggu (15/2/2015), karena mengalami demam akibat flu.
"Andres Iniesta akan absen pada laga Minggu antara Barcelona dan Levante. Iniesta tidak ikut sesi latihan pada Sabtu (14/2/2015) karena mengalami flu dan belum pulih secara penuh," demikian pernyataan resmi Barcelona.
Iniesta menjadi andalan Barcelona ketika mengalahkan Villarreal pada leg pertama semifinal Copa del Rey di Camp Nou, Rabu (11/2/2015). Iniesta mencetak satu gol pada laga yang berakhir 3-1 untuk Barcelona.
Selain Iniesta, kiper Jordi Masip pun akan absen setelah mengalami cedera. Sementara itu, Thomas Vermaelen dan Douglas, yang masih menjalani proses pemulihan cedera panjang, belum dapat dimainkan.
Penampilan Barcelona saat ini cukup baik. Skuad asuhan Luis Enrique itu berhasil menang pada 10 pertandingan terakhirnya di semua kompetisi dan bakal memangkas selisih poin dengan Real Madrid jika mampu menang atas Levante.
Barcelona sementara menempati peringkat kedua klasemen Primera Division dengan poin 53 dari 22 pertandingan. Sedangkan, Los Galacticos masih bertengger di peringkat pertama dengan perolehan poin 57.