Juventus tidak Berada Dalam Tekanan untuk Jual Paul Pogba kata Giuseppe Marotta
Giuseppe Marotta menegaskan bahwa klubnya tak berada dalam tekanan untuk menjual Paul Pogba
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, TURIN - CEO Juventus, Giuseppe Marotta menegaskan bahwa klubnya tak berada dalam tekanan untuk menjual Paul Pogba.
Pernyataan ini sekaligus membuktikan bahwa Pogba belum akan hengkang dari Turin dalam waktu dekat.
Seperti diketahui, nama Paul Pogba mulai dikaitkan dengan sejumlah klub Eropa.
Berkat penampilan apiknya, mulai dari Real Madrid, Manchester United, dan Paris Saint-Germain tertarik pada pemain asal Prancis itu.
Namun, Giuseppe Marotta mengungkapkan bahwa klubnya tak ingin buru-buru melepas Pogba.
Marotta sadar bahwa pemain dengan kemampuan seperti Pogba layak untuk dipertahankan.
"Pogba adalah pemain muda yang sangat menjanjikan, tapi dia sadar akan potensinya. Kami ingin untuk meraih kemenangan dan tak ingin terburu-buru menjual pemain terbaik kami," kata Marotta.
"Jelas bahwa pemain berkualitas sepertinya menarik banyak minat dari klub lain. Namun, kami tak mencari pembeli dan belum ada kontak dari klub manapun," jelas Marotta.