Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Pelatih Persib Ingin PBR Tetap di ISL Agar Tetap Ada Laga Derbi Bandung

Bila harapan Djadjang agar PBR tetap bertahan di LSI terwujud, ia memprediksi satu-satunya derbi di pentas kompetisi kasta tertinggi Indonesia ini

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Pelatih Persib Ingin PBR Tetap di ISL Agar Tetap Ada Laga Derbi Bandung
Djadjang Nurjaman 

TRIBUNNEWS.COM - Nasib Pelita Bandung Raya yang terancam gagal ikut kompetisi Liga Super Indonesia musim ini karena belum memenuhi persyaratan yang diminta oleh Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI), mendapat perhatian besar dari Djadjang Nurdjaman.

Pelatih Persib Bandung itu berharap PBR bisa lolos verifikasi yang dilakukan BOPI dan melewati situasi yang sulit saat ini agar bisa kembali berlaga di pentas LSI sebagai wakil Bandung bersama Persib.

"Kami ingin di Bandung tetap berlangsung derbi seperti dua musim terakhir. Derbi merupakan daya tarik sebuah kompetisi. Apalagi yang berjalan ketat seperti Persib melawan PBR musim lalu," kata Djadjang.

Djadjang percaya meski sudah ditinggal beberapa pemain pilar seperti Bambang Pamungkas, Gaston Castano, Musafri, Dias Angga, Rizky Pellu, dan Wildansyah, tim asuhan Dejan Antonic itu masih solid.

"Sebagian besar pemain lama masih ada, ditambah beberapa pemain baru yang kualitasnya tak kalah bagus. Saya kira PBR masih tetap berbahaya," tuturnya.

Bila harapan Djadjang agar PBR tetap bertahan di LSI terwujud, ia memprediksi satu-satunya derbi di pentas kompetisi kasta tertinggi Indonesia ini bakal ramai dan ketat seperti musim lalu.

BERITA REKOMENDASI
Sumber: Bolanews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
10
4
5
1
13
6
7
17
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas