Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Sejarah Mencatat Mantan Pemain PSV Berikan Dampak Besar di Manchester United

Memphis Depay akan jadi pemain keempat yang hijrah dari PSV Eindhoven ke Man United. Sebelumnya ada Jaap Stam, Ruud van Nistelrooy, dan Park Ji-Sung

Penulis: Deodatus Pradipto
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Sejarah Mencatat Mantan Pemain PSV Berikan Dampak Besar di Manchester United
net/google
Memphis Depay. 

Deodatus Pradipto/Tribunnews.com

TRIBUNNEWS.COM – Seberapa besar dampak yang akan diberikan Memphis Depay bagi Manchester United? Mengacu pada sejarah, kemungkinan Memphis Depay akan memberikan dampak yang besar.

Memphis Depay akan menjadi pemain keempat yang hijrah dari PSV Eindhoven ke Manchester United. Sebelumnya ada Jaap Stam (1998), Ruud van Nistelrooy (2001), dan Park Ji-Sung (2005). Ketiga pendahulu Depay kemudian berkembang menjadi pemain penting dan meraih banyak kesuksesan selama membela Manchester United.




Ketiga pemain itu memberikan dampak yang signifikan selama di Old Trafford. Ketiganya mampu menyumbangkan 150 gol dan assist bila digabungkan.

Ruud van Nistelrooy mencetak 95 gol dan menyumbangkan 12 assist selama lima tahun berseragam The Red Devils. Park Ji Sung mencetak 20 gol dan menyumbangkan 12 assist selama tujuh tahun. Sedangkan Jaap Stam hanya mencetak satu gol selama tiga tahun di Old Trafford.

Stam, Nistelrooy, dan Ji Sung juga menghadirkan sejumlah trofi bagi Manchester United. Stam menyumbang tiga trofi Premier League, satu Liga Champions, satu Piala FA, dan satu Piala Toyota. Nistelrooy menyumbang satu trofi Premier League, satu Piala Liga, dan satu Piala FA.

Dalam urusan gelar, Park Ji Sung merupakan pemain tersukses di antara ketiganya. Mantan gelandang asal Korea Selatan itu menyumbang empat trofi Premier League, tiga Piala Liga (sekali bersama Nistelrooy), dua Community Shield, satu Liga Champions, dan satu Piala Dunia Antarklub.

BERITA TERKAIT

Manchester United mengumumkan mencapai kesepakatan dengan PSV Eindhoven untuk merekrut Depay, Kamis (7/5/2015). Kabar yang dilansir BBC menyebutkan Manchester United merogoh kocek antara 25-30 juta Pound Sterling atau sekitar Rp 510- Rp 612 miliar. Kontrak Depay kemungkinan berdurasi empat tahun.

Depay akan menjalani tes kesehatan bersama Manchester United pada pekan depan. Begitu bursa transfer musim panas dibuka pada Juni mendatang, United akan merampungkan pembelian Depay.

“Kemampuan bermain yang dia miliki sangat penting dan dia sangat percaya diri. Hal itu sangat penting untuk dia meraih kesuksesan di United,” ujar Stam soal Depay kepada MUTV.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas