Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Seharusnya Gareth Bale Gabung Manchester United Sejak Dua Musim Lalu

Tottenham Hotspur lebih memilih melepas Bale ke Manchester United, namun pemain asal Wales itu lebih memilih berkarier di Spanyol bersama Real Madrid.

Penulis: Deodatus Pradipto
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Seharusnya Gareth Bale Gabung Manchester United Sejak Dua Musim Lalu
zimbio.com
Gareth Bale 

Deodatus Pradipto/Tribunnews.com

TRIBUNNEWS.COM – Kabar ketertarikan Manchester United terhadap penyerang Real Madrid, Gareth Bale, bukan isapan jempol. Manchester United sudah tertarik kepada Gareth Bale sejak dua tahun lalu.

Fakta ini diungkap oleh The Times seperti dilansir Express.co.uk, Senin (18/5/2015). Pada bursa transfer musim panas 2013, Manchester United telah mengajukan proposal kepada Tottenham Hotspur untuk merekrut Bale. Tawaran United bahkan lebih menarik daripada yang diajukan oleh Real Madrid.

Manchester United mengajukan penawaran di atas 85 juta Pound Sterling. The Red Devils juga siap memberikan Javier Hernandez dan merekrut Emmanuel Adebayor.

Tottenham Hotspur lebih memilih melepas Bale ke Manchester United, namun pemain asal Wales itu lebih memilih berkarier di Spanyol bersama Real Madrid.

Keputusan Bale tidak salah. Pada musim perdananya di Real Madrid, Bale mampu merasakan gelar juara Copa del Rey dan Liga Champions.

Memasuki bursa transfer musim panas tahun ini, Manchester United siap merekrut Bale lagi. The Red Devils siap menukar penjaga gawang David de Gea dengan jebolan akademi Southampton tersebut.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
19
14
4
1
47
19
28
46
2
Arsenal
20
11
7
2
39
18
21
40
3
Nottm Forest
20
12
4
4
29
19
10
40
4
Chelsea
20
10
6
4
39
24
15
36
5
Newcastle
20
10
5
5
34
22
12
35
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas