Vujovic Yakin Kitchee Bisa Dikalahkan
"Saya harap kita bisa melewati laga melawan Kitchee SC dan melaju ke babak delapan besar,"
Editor: Husein Sanusi
TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Tembok tangguh Persib Bandung, Vladimir Vujovic menilai laga fase 16 besar Piala AFC akan menjadi laga terberat yang harus dihadapi klubnya. Pasalnya Kitchee SC mampu mengandaskan klub raksasa Italia, Juventus dan AC Milan.
"Pasti tidak akan mudah karena mereka tim yang bagus. Ada pemain asing yang baik juga dan mereka memiliki pelatih yang bagus," ujar pria yang akrab dipanggil Vlado di Bandara Husein Sastranegara, Bandung, Selasa (19/5).
Pria berpaspor Montenegro ini menilai pelatih Kitchee, Jose Molina cukup apik dalam membina klub yang sudah berdiri sejak 1930 silam tersebut. Kitchee yang pernah diarsiteki Dejan Antonic melaju ke semifinal Piala AFC musim lalu.
"Yang saya tahu mereka merekrut striker yang berpostur tinggi dan cukup kuat. Dia orang Spanyol dan juga mereka merekrut stopper andal yang berani tampi menyerang," ujar Vlado.
Duo striker Spanyol, Juan Carlos Rodriguez Belesonco dan Jordi Tarres Parramo akan menjadi momok tersendiri bagi lini bertahan Persib di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, 27 Mei nanti.
Kendati demikian, Vlado yakin Kitchee bukan tim yang tidak bisa dikalahkan. Dia pun optimistis dengan kekuatan timnya meski dia tak bisa tampil di lapangan karena akumulasi kartu kuning.
"Ya saya tak bermain karena mendapat dua kartu kuning karena itu sangat sulit bagi saya dalam pertandingan melawan Ayeyawady, " ujar ayah berputri satu ini.
"Saya harap kita bisa melewati laga melawan Kitchee SC dan melaju ke babak delapan besar," sambungnya.
Asanya makin mencuat pasalnya Persib melakukan laga uji coba melawan Selangor FA yang dinilai sekelas dengan tim lainnya di Piala AFC.