Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Vladimir Vujovic Tak Bisa Lupakan Banyak Hal Saat Putuskan Hengkang dari Persib Bandung

Vladimir Vujovic memilih pergi berkaitan dengan keluarganya. Sebagai pemain, ia ingin mendapat pemasukan agar bisa membiayai hidupnya dan keluarga.

Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Vladimir Vujovic Tak Bisa Lupakan Banyak Hal Saat Putuskan Hengkang dari Persib Bandung
simamaung.com
Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman berbincang dengan Vladimir Vujovic di sesi latihan Maung Bandung. 

TRIBUNNEWS.COM - Mantan bek Persib Bandung, Vladimir Vujovic, mengaku tak bisa melupakan banyak hal dari Maung Bandung. Berbagai pengalaman selaku pemain dan pribadi, kata Vladimir Vujovic, ia dapatkan selama membela Persib Bandung.

Ucapan itu disampaikan Vladimir Vujovic usai memastikan berpisah dengan Persib Bandung dan meninggalkan sepakbola Indonesia. Tidak jelasnya sepakbola Indonesia, termasuk turunnya sanksi FIFA, jadi alasan keputusan tersebut.

"Di sini punya kerjasama yang bagus dari semua elemen, terutama bobotoh. Mereka selalu mendukung bukan hanya kepada saya tapi kepada tim. Pengalaman yang tidak terlupakan selama 1,5 tahun di Indonesia dan saya ucapkan terima kasih. Dan saya selalu mengingat Bandung dengan hal yang baik," kata Vladimir Vujovic seperti dikutip dari laman resmi Persib.

Vladimir Vujovic memilih pergi berkaitan dengan keluarganya. Sebagai pemain, ia ingin mendapat pemasukan agar bisa membiayai hidupnya dan keluarga.

"Saya merasa tidak mempunyai ruang di sini (Indonesia), tidak ada liga dan masih belum tahu kapan akan mulai kembali bergulir. Tidak ada latihan, tidak ada pertandingan dan terkait gaji kami tidak punya kejelasan. Saya harus memikirkan keluarga saya dan tentang masa depan saya juga," terangnya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas