Djohar Arifin Heran Lihat Sikap Pengurus PSSI
Djohar ingin setiap orang yang mempunyai akses ke pemerintah dibantu dengan harapan bisa mengurai sumbatan yang mengganjal antara PSSI dan Kemenpora.
Penulis: Syahrul Munir
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Ketua Ketua Umum PSSI 2011-2015, Djohar Arifin Husin, mengaku heran dengan sikap pengurus PSSI yang memusuhi dan menghukum orang yang menjalin komunikasi dengan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora).
Djohar menginginkan setiap orang yang mempunyai akses ke pemerintah dibantu dengan harapan bisa mengurai sumbatan yang mengganjal hubungan PSSI dengan Kemenpora.
"Mestinya saya ini dimanfaatkan, bukan dimusuhi. Mestinya setiap orang yang bisa membantu didukung agar situasi bisa lebih cepat normal," ujar Djohar kepada Harian Super Ball.
Djohar menyatakan, sudah sejak lama ingin bertemu Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi. Dia ingin membantu pemerintah mencari jalan keluar atas kisruh sepak bola nasional guna menyelamatkan orang yang mencari nafkah di sepak bola.
Diakui Djohar, dia tidak menyangka keinginannya itu bersambut dan dirinya diundang Menpora dengan kapasitas Ketua Umum PSSI 2011-2015.
"Saya tanpa diundang pun ingin bertemu Menpora, apalagi diundang. Saya hanya memikirkan bagaimana nasib pemain, pelatih, dan ribuan orang yang hidupnya dari bola," ujar Djohar.
Simak Selengkapnya Hanya di KORAN SUPER BALL, Kamis (25/6/2015)