Manajemen PSM Minta Mahaka Sport Temui Klub Jelaskan Format Kompetisi
Harus bertemu, yang penting diundang kita siap datang, menjadi masalah sekarang kita belum tahu ini formatnya bagaimana
Editor: Husein Sanusi
TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Manajemen PT Paggolona Sulawesi Mandiri (PT PSM) telah mendapatkan undangan dari Mahaka Sport, untuk mengikuti turnamen Piala Indonesia Satu yang sebelumnya bernama Piala Presiden.
Tim PSM pun menyatakan siap ambil bagian pada turnamen tersebut, pasalnya sebelumnya PSSI sudah memberikan isyarat jika turnamen tersebut bisa diikuti oleh klub-klub tanah air.
Hanya saja, manajemen PT PSM juga mendesak kepada pihak Mahaka Sport untuk memberikan kejelasan mereka atas pelaksanaan turnamen Indonesia Satu.
Direktur Klub, Sumirlan mengatakan, akibat dari belum adanya kejelasan itu membuat manajemen mewacanakan untuk memundurkan jadwal latihan pemain.
Direktur Klub, Sumirlan meminta Mahaka segera memberikan penjelasan mengenai turnamen itu dengan mengundang klub-klub untuk bertemu langsung.
"Harus bertemu, yang penting diundang kita siap datang, menjadi masalah sekarang kita belum tahu ini formatnya bagaimana, kemudian kejelasan sponsornya bagaimana, " ungkapnya, Senin (29/6). Namun hingga kini belum ada rencana pertemuan itu.
"Kita siap ikut yang penting pertama ada rekomendasi PSSI, kedua menunggu berapa subsidi dana sponsor untuk klub peserta dan ketiga menunggu undangan mereka, kapan bisa bertemu untuk bicara," tambahnya.
Dengan begitu semuanya menjadi jelas, sehingga dalam pelaksanaannya nanti, turnamen itu bisa berjalan tanpa ada kendala berarti sama sekali.
Chief Executive Officer (CEO) PSM Rully Habibie yang dikonfirmasi Tribun, Senin (29/6), tidak mau banyak berkomentar perihal undangan Mahaka. Menurutnya memang pihaknya sudah menerima undangan untuk mengikuti turnamen Piala Indonesia Satu.
"Saya sudah teruskan ke manajemen perusahaan lainnya untuk dibahas," ungkap dia. Untuk mengarungi turnamen tersebut, tim PSM sudah mempersiapkan diri. 15 pemain sebelumnya sudah dipanggil ditambah dengan 10 pemain U-21.