Manchester United Atasi San Jose Earthquakes 3-1, Depay Sumbang Gol
Pada pertandingan di San Jose, Memphis Depay menjadi aktor kemenangan Setan Merah atas Earthquakes
Editor: Ravianto
TRIBUNNEWS.COM, SAN JOSE - Manchester United meraih kemenangan atas San Jose Earthquakes pada lanjutan International Champions Cup (ICC) 2015, Selasa malam atau Rabu (22/7/2015) pagi WIB.
Pada pertandingan di San Jose, Memphis Depay menjadi aktor kemenangan Setan Merah atas Earthquakes. Dia terlibat dalam penciptaan 2 dari 3 gol kemenangan MU pada laga yang berkesudahan 3-1 ini.
MU unggul lebih dulu 1-0 pada menit ke-32, ketika tendangan Mata yang terlebih dulu mengenai sepatu Depay menjebol gawang Earthquakes. Empat menit berselang, giliran Depay mencatatkan namanya di papan skor memanfaatkan kesalahan para pemain belakang Earthquakes.
Pada menit ke-42, giliran kesalahan lini belakang MU yang membuahkan gol bagi Earthquakes. Fatai Alashe berhasil memanfaatkan kesalahan penempatan posisi Phil Jones untuk mempertipis keadaan menjadi 1-2. Skor ini bertahan hingga babak pertama berakhir.
Seperti halnya pada laga melawan America, manajer Louis van Gaal juga menurunkan sejumlah pemain berbeda pada babak kedua. MU bisa mencetak gol tambahan pada menit ke-60 setelah umpan silang Jesse Lingard diteruskan Andreas Pereira untuk mengubah skor menjadi 3-1.