Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Mateo Kovacic Langsung Kalahkan Rekor Luka Modric Saat Gabung Real Madrid

Kovacic juga naik ke urutan teratas untuk daftar transfer termahal khusus pesepak bola Kroasia. Rekor sebelumnya dipegang oleh Modric

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Mateo Kovacic Langsung Kalahkan Rekor Luka Modric Saat Gabung Real Madrid
FIFA.COM
Dua gelandang tim nasional Kroasia, Mateo Kovacic (kiri) dan Luka Modric. 

Anju Christian/Kompas.com

TRIBUNNEWS.COM - Mateo Kovacic menjadi pemain termahal sepanjang sejarah sepak bola Kroasia seiring transfer dari Inter Milan ke Real Madrid. Dia mengalahkan rekor yang sebelumnya dipegang Luka Modric.

Menurut Transfermarkt, Los Blancos menebus gelandang berusia 21 tahun ini dengan mahar 35 juta euro (sekitar Rp 547 miliar). Nilai tersebut naik tiga kali lipat dari dana yang digelontorkan I Nerazzurri ketika mengakuisisi Kovacic pada Januari 2013.

Kovacic juga naik ke urutan teratas untuk daftar transfer termahal khusus pesepak bola Kroasia. Rekor sebelumnya dipegang oleh Modric dengan nilai 30 juta euro pada musim panas 2012.

Di bawah Kovacic dan Modric, ada Dejan Lovren. Dia bernilai 25,3 juta euro ketika direkrut Liverpool dari Southampton pada musim panas 2015.

Mario Mandzukic menempati peringkat keempat. Pada musim panas 2014, Atletico Madrid harus mengeluarkan 22 juta euro untuk mendapatkan sang striker dari Bayern Muenchen. Namun, harganya justru turun tiga juta euro saat pindah ke Juventus pada musim panas 2015.

Rekor transfer untuk pemain Kroasia
1. Mateo Kovacic: 35 juta euro (dari Inter Milan ke Real Madrid, 2015).
2. Luka Modric: 30 juta euro (dari Tottenham Hotspur ke Real Madrid, 2012)
3. Dejan Lovren: 35,3 juta euro (dari Southampton ke Liverpool, 2014)
4. Mario Mandzukic: 22 juta euro (dari Bayern Muenchen ke Atletico Madrid, 2014)
5. Luka Modric: 21 juta euro (dari Dinamo Zagreb ke Tottenham Hotspur, 2008)
6. Mario Mandzukic: 19 juta euro (dari Atletico Madrid ke Juventus, 2015)
7. Ivan Rakitic: 18 juta euro (dari Sevilla ke Barcelona, 2014)

Berita Rekomendasi
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Atlético Madrid
18
12
5
1
33
12
21
41
2
Real Madrid
18
12
4
2
41
18
23
40
3
Barcelona
19
12
2
5
51
22
29
38
4
Athletic Club
19
10
6
3
29
17
12
36
5
Villarreal
18
8
6
4
34
30
4
30
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas