Allegri Sudah Sebut Alex Sandro Pemain Juventus
Porto dikabarkan telah setuju menjual bek kiri asal Brasil itu kepada Juventus dan sang pemain akan segera menjalani tes medis
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Verdi Hendrawan/Juara.net
TRIBUNNEWS.COM - Perkembangan transfer Alex Sandro dari FC Porto menuju Juventus sempat menjadi opsi kedua karena Bianconeri lebih memilih mendatangkan Guilherme Siqueira dari Atletico Madrid. Tetapi, kini pemain asal Brasil itu sudah disambut oleh pelatih Massimiliano Allegri.
Juventus memilih Siqueira karena harganya lebih terjangkau kas klub saat ini. Meskipun Sandro bisa menjadi aset klub untuk waktu yang lama karena masih berusia 24 tahun.
Namun, kini perkembangan transfer Juventus justru mengarah kepada Sandro. Meski belum diketahui berapa harga transfernya, Porto dikabarkan telah setuju menjual bek kiri asal Brasil itu kepada Juventus dan sang pemain akan segera menjalani tes medis pada Kamis (20/8/2015).
Kepastian transfer ini tampaknya sudah hampir pasti terjadi. Pasalnya Allegri sudah menyebut Sandro telah menjadi bagian dari skuatnya. "Kami tahu bahwa dibutuhkan waktu untuk mendapatkan pemain yang layak bermain di Juventus," kata Allegri kepada Sky Sport Italia.
"Sementara kami telah memenangkan Piala Super, Alex Sandro kini telah bergabung dan dia memiliki kualitas yang hebat dalam membantu serangan. Kwadwo Asamoah juga akan kembali segera. Klub telah bekerja dengan baik," lanjutnya.
Bergabungnya Sandro ke dalam skuat, dipercaya Allegri akan meningkatkan kualitas tim secara keseluruhan. Hal yang dipercaya Allegri busa membuat Juventus bisa tetap bersaing di level atas sepak bola Eropa.
"Kami mungkin kurang dalam pengalaman, tetapi kami tumbuh dan memiliki kualitas. Agar konsisten berada di delapan besar Eropa, Anda membutuhkan kualitas," ungkapnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.