Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Mbida Messi Pilih Persija Jakarta karena Bujukan Rahmad Darmawan

Mbida mengaku sempat berkomunikasi dengan Sriwijaya FC, Martapura FC, dan Persela Lamongan. Namun, penghargaan lebih hanya didapat dari Rahmad.

Penulis: Jun Mahares
Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Mbida Messi Pilih Persija Jakarta karena Bujukan Rahmad Darmawan
persibholic.com
Mbida Messi 

Laporan Wartawan Harian Super Ball, Jun Mahares

TRIBUNNEWS.COM,JAKARTA - Kendati mendapat tawaran dari sejumlah klub LSI, Mbida Messi, akhirnya memilih Persija Jakarta di Piala Presiden 2015.

Gelandang serang itu tersanjung dengan permintaan langsung dari pelatih Rahmad Darmawan.

Pemain kelahiran Kamerun 34 tahun silam itu mengaku sempat berkomunikasi dengan Sriwijaya FC, Martapura FC, dan Persela Lamongan. Namun, penghargaan lebih hanya didapatkan dari nakhoda Macan Kemayoran.

"Saya akhirnya pilih Persija karena pelatih Rahmad Darmawan mau berbicara langsung dengan pemain. Itu yang tidak saya dapatkan dari tiga klub lainnya," kata Messi.

Messi sebelumnya membela Persiram Raja Ampat di LSI 2015. Namun, ia harus mencari klub anyar lantaran klub berjulukan Dewa Laut itu absen di ajang Piala Presiden yang akan dihelat akhir Agustus.

Mantan pemain Persib Bandung itu juga optimis membawa Tim Jingga lolos ke fase delapan besar. Keberadaan sejumlah pemain bintang dan ditangani pelatih berpengalaman seperti RD diyakini bisa berbicara banyak di ajang turnamen pramusim.

Berita Rekomendasi

Messi kemungkinan bakal diplot mendampingi Vendry Mofu di posisi gelandang serang akibat ditinggalkan Stefano Lilipaly dan cedera patah kaki yang membebat Alfin Tuasalamony.

Mundurnya Adam Alis dan ketidakjelasan status Rendy Saputra juga jadi alasan utama merekrut Messi.

Gelandang berkepala pelontos itu dinilai memiliki kepiawaian dalam mengolah bola dan cerdik dalam mengatur ritme permainan.

"Beradasarkan latihan tadi dia beberapa kali kelihatan bisa mengatur tempo dan pegang bola. Di samping kecepatan, dibutuhkan juga orang yang bisa mengatur ritme. Cukup baiklah di sesi latihan perdana," ujar RD menganilisis permainan Messi dalam sesi latih tanding internal.

Sumber: Super Skor
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas