Everton tak Khawatir Kehilangan Leighton Baines Soalnya Masih Ada Brendan Galloway
Ketika Leighton Baines terkapar akibat cedera publik Everton dibuat resah
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, LIVERPOOL - Ketika Leighton Baines terkapar akibat cedera, publik Everton dibuat resah.
Bek kiri timnas Inggris itu melakoni operasi pada Mei lalu akibat cedera parah pada engkel.
Baines diprediksi bakal absen hingga 25 Oktober.
Kehilangan pilar seperti Baines jelas menjadi kerugian, tapi Everton kini tidak terlalu waswas karena punya Brendan Galloway.
Wajar bila nama pemuda berusia 19 tahun itu tidak sering terdengar. EPL 2015/16 merupakan musim penuh pertama Galloway di tim utama Everton.
Ia direkrut dari tim Divisi II, MK Dons, pada 2014.
Dengan polesan manajer Roberto Martinez, Galloway meroket sebagai salah satu talenta lokal terbaik Inggris pada awal musim ini.
Pemuda kelahiran Zimbabwe itu melakoni enam penampilan sebagai starter dari tujuh pekan awal.
Kemampuannya seimbang dalam bertahan dan menyerang. Everton tentu berharap Galloway menularkan performa apiknya ke laga kontra Liverpool (4/10/2015).
Bagi sang pemain, duel nanti akan menjadi debutnya dalam lakon derbi Merseyside.
Galloway bisa bersandar pada sejarah partai derbi yang ramah bagi para debutan Everton.
Berikut muka baru yang langsung mencuat dalam aksi perdana kontra Liverpool.
SUMBER: Harian Bola
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.