Kapolda Metro Jaya: Suporter Persib Jangan Memprovokasi Saat ke Jakarta
Kapolda Metro Jaya, Irjen (Pol) Tito Karnavian, meminta kelompok suporter Persib untuk tidak melakukan provokasi saat datang ke Jakarta
Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Fahdi Fahlevi/Tribunnews.com
TRIBUNNEWS.COM - Kapolda Metro Jaya, Irjen (Pol) Tito Karnavian, meminta kelompok suporter Persib Bandung untuk tidak melakukan provokasi saat datang mendukung tim kesayangannya pada Final Piala Presiden.
"Kami berharap suporter Persib tertib dan di dalam stadion juga tidak memprovokasi pihak lain," ujar Kapolda Metro Jaya, Irjen Tito Karnavian di Century Park Hotel, Senayan, Jakarta, Rabu (14/10/2015).
Menurutnya hal ini dilakukan agar tidak terjadi kericuhan saat pelaksanaan final Piala Presiden 2015 yang akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (18/10/2015).
"Agar tertib. Karena bapak Presiden minta Piala Presiden jadi hiburan untuk masyarakat."
Pertandingan final Piala Presiden akan mempertemukan Persib Bandung melawan Sriwijaya FC. Sementara perebutan tempat ketiga bertanding Arema Indonesia melawan Mitra Kukar.