Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Gara-gara Tiang Gawang, Chelsea Gagal Menang

Kesialan pertama muncul saat tembakan Hazard mengenai tiang gawang di menit 10. Tendangan pisang yang terlihat mengancam itu keok karena tiang gawang

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Gara-gara Tiang Gawang, Chelsea Gagal Menang
dailymail.com
Eden Hazard (tengah) saat mencoba mengeksekusi gawang Dynamo Kiev 

TRIBUNNEWS.COM - Nasib baik memang faktor yang cukup penting di sepak bola. Skuad Chelsea sudah bermain dengan sangat baik di Kiev, Rabu (21/10/2015) dini hari WIB, saat melakoni laga lanjutan Liga Champions, namun nasib baik belum berpihak kepada mereka.

Kesialan The Blues hadir dalam bentuk gawang. Ya, gara-gara gawang, Chelsea batal menang. Dua tembakan pemain Chelsea membentur mistar gawang.

Sebagaimana dilansir Daily Mail, kesialan pertama muncul saat tembakan Eden Hazard mengenai tiang gawang di menit 10. Tendangan pisang yang terlihat mengancam itu keok karena tiang gawang.

Baca Juga: Ambisi Juergen Klopp di Europa League bersama Liverpool

Mistar gawang kembali menjadi penghalang Chelsea memperoleh kemenangan. Kali ini Willian mengeksekusi sebuah tendangan bebas dari jarak sekitar 20 meter, sesaat setelah babak kedua dimulai.

Gelandang asal Brasil itu sudah menghitung segala kemungkinan, sehingga tembakannya bakal masuk ke gawang.

BACA SELENGKAPNYA HANYA DI HARIAN SUPER BALL, KAMIS (22/10/2015)

Berita Rekomendasi
Sumber: Super Skor
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas