Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Sheffield Wednesday vs Arsenal: Meriam London Diprediksi Terus Meledak

Pertandingan bakal semakin menarik karena Arsenal melawat ke Hillsborough dengan perubahan besar.

Penulis: Deodatus Pradipto
Editor: Husein Sanusi
zoom-in Sheffield Wednesday vs Arsenal: Meriam London Diprediksi Terus Meledak
gettyimages.ie
Pemain Arsenal suka ria usai tekuk Everton 

TRIBUNNEWS.COM - Jangan harap Sheffield Wednesday bisa melanjutkan kejutan mereka ketika menjamu Arsenal pada babak keempat Piala Liga 2015/16 di Hillsborough Stadium, Rabu (28/10).

Arsenal bakal datang secara lebih baik dibandingkan saat menang atas Everton pada akhir pekan lalu.

Sheffield Wednesday melaju ke babak keempat setelah membuat kejutan pada babak sebelumnya.

Kontestan Championship itu menyingkirkan klub Premier League, Newcastle United.

Sheffield Wednesday juga memiliki modal meyakinkan untuk menjamu Arsenal. The Owls, julukan Sheffield Wednesday, tak terkalahkan pada delapan pertandingan di semua kompetisi.

Pelatih Sheffield Wednesday, Carlos Carvalhal, mengatakan Championship merupakan prioritas timnya. Namun demikian, The Owls juga ingin melaju sejauh mungkin di Piala Liga.

“Ini adalah pertandingan penting dan satu-satunya yang kami inginkan adalah meraih kemenangan,” tegas Carlos Carvalhal dikutip oleh Swfc.co.uk.

Berita Rekomendasi

Pertandingan bakal semakin menarik karena Arsenal melawat ke Hillsborough dengan perubahan besar.

Arsene Wenger, pelatih The Gunners, mengatakan timnya akan tampil lebih baik dibandingkan saat menang atas Everton pada akhir pekan lalu.

“Kita harus menjaga kekompakan, konsentrasi, dan berusaha bermain lebih baik pada setiap pertandingan,” ujar Wenger dikutip oleh Four Four Two.

Arsenal harus mewaspadai Sheffield Wednesday. Sang tuan rumah pasti belum bisa melupakan apa yang dilakukan Arsenal pada 15 tahun lalu.

Pada Mei 2000, Arsenal menahan imbang Sheffield Wednesday di Highburry. Hasil imbang itu memastikan Sheffield Wednesday terdegradasi dari Premier League.

Namun demikian, Arsenal datang dengan mental yang lebih kuat dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.

Penyerang The Gunners, Olivier Giroud, mengatakan tim Arsenal kali ini lebih solid. Kesolidan terlihat dari keinginan semua anggota tim untuk berkontribusi dan memberikan kemampuan terbaik pada setiap pertandingan.

“Jika seseorang dari kami sedikit kelelahan, maka yang lain akan bertarung untuk satu sama lain. Jika kami terus seperti itu, maka kami akan sulit dikalahkan, terutama dengan efisiensi kami,” ujar Giroud di Arsenal.com. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
16
12
3
1
37
16
21
39
2
Chelsea
17
10
5
2
37
19
18
35
3
Arsenal
17
9
6
2
34
16
18
33
4
Nottm Forest
17
9
4
4
23
19
4
31
5
Bournemouth
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas