Peter Crouch Tunggu Janji Fan Stoke City
Smithsta beralamat @smiggy ini berjanji melakukan hal itu jika tim kesayangannya menang atas Chesea di ajang Piala Liga
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Seorang suporter Stoke City belia sepertinya harus rela membiarkan (maaf) pantatnya untuk ditato dengan gambar wajah striker Stoke Peter Crouch.
Suporter menulis nama akun Twitternya Smithsta beralamat @smiggy ini berjanji melakukan hal itu jika tim kesayangannya menang atas Chesea di ajang Piala Liga.
Baca Juga: Lucas Perez Tidak Sabar Hadapi Atletico Madrid
Nah pada laga tengah pekan ini, Potters sukses menyingkirkan Blues melalui adu penalti. Crouch memang tidak bermain di laga, tapi yang pasti ia ikut gembira usai laga. Kiper Stoke Jack Butland menjadi pahlawan setelah sukses mengadang penalti Eden Hazzard.
"Jika hari ini Stoke menang atas Chelsea, saya akan menato pantat saya dengan gambar wajah Crouch ketika saya berusia 17 tahun nanti," kicau sang bocah yang akan genap 17 tahun pada Juni mendatang ini.
Crouch menjawab, "Ok, saya tunggu ulang tahunmu". Si bocah kemudian meminta Crouch berpartisipasi. "Siapa yang membayar? @petercrouch :)"
Berita Ini Juga Dimuat di HARIAN SUPER BALL, Jumat (29/10/2015)