Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Kone Dapat Kontrak Baru Usai Cetak Hattrick

Striker asal Pantai Gading itu harus menjalani operasi lutut yang memaksanya beristirahat selama lebih dari satu tahun.

Editor: Husein Sanusi
zoom-in Kone Dapat Kontrak Baru Usai Cetak Hattrick
dailymail
Selebrasi Arouna Kone 

TRIBUNNEWS.COM - PENAMPILAN gemilang ditunjukkan Arouna Kone saat Everton menggulung Sunderland 6-2 di Goodison Park, Minggu (1/11).

Di laga tersebut, striker Everton itu mencetak tiga gol pada menit 31, 62, dan 76, yang membuat pundi-pundi golnya musim ini bertambah menjadi lima gol.

Dua gol lainnya dari Everton masing-masing dicetak Deulofeu dan Romelu Lukaku, dan satu gol tercipta dari bunuh diri Sebastian Coates.

Sementara Sunderland hanya mampu membalas dua gol melalui Jermaine Defoe dan Steven Fletcher.

Karena hattrick perdananya untuk The Toffees itu, Kone pun mendapat pujian dari pelatih Roberto Martinez.

“Hari ini adalah laga terbaik Arouna. Dia tampil impresif selama 90 menit. Ini hari yang fenomenal baginya,” sanjung sang manajer.

Bagi Kone, torehan hattrick ini menjadi catatan manis dalam karier sepakbolanya, mengingat dua musim lalu ia sempat mengalami cedera parah yang nyaris merenggut karier sepakbolanya.

Berita Rekomendasi

Striker asal Pantai Gading itu harus menjalani operasi lutut yang memaksanya beristirahat selama lebih dari satu tahun.

Beruntung musim ini Kone kembali menemukan kepercayaan dirinya. Menurut Martinez, laga perdana menghadapi Watford menjadi titik balik Kone musim ini.

Di laga tersebut, ia membuat satu assist serta satu gol yang menyelamatkan Everton dari kekalahan.

“Dia tak dinaungi keberuntungan setelah mengalami cedera yang hampir merenggut kariernya. Situasi semakin sulit karena setelah itu dia tak pernah mendapatkan kepercayaan diri yang dia butuhkan,” lanjut Martinez.

Torehan hattrick ke gawang Sunderland tak hanya mengembalikan kepercayaan diri Kone. Berkat torehan tiga gol itu pula ia mendapat hadiah istimewa.

Tak tanggung-tanggung, striker 31 tahun itu mendapat ganjaran kontrak baru berdurasi tambahan satu tahun, yang membuatnya akan bertahan di Goodison Park hingga Juni 2017.

Perpanjangan kontrak tersebut merupakan klausul otomatis yang harus dilakukan Everton, karena Kone sudah memenuhi batas minimal dalam hal jumlah penampilan dan kontribusi gol buat Everton sesuai kesepakatan awal.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas