Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Juergen Klopp Masih Optimis Bisa Raih Trofi

Liverpool berada pada posisi menguntungkan untuk mencapai final Piala Liga di Wembley

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Juergen Klopp Masih Optimis Bisa Raih Trofi
HARIAN SUPER BALL
Harian Super Ball edisi Jumat (8/1/2016) halaman 1 

TRIBUNNEWS.COM - Meski Liverpool tengah dihantam badai cedera, Pelatih The Reds Juergen Klopp tetap optimistis dan berambisi memenangi dua trofi di kompetisi domestik musim ini.

Liverpool berada pada posisi menguntungkan untuk mencapai final Piala Liga di Wembley. The Reds menang 1-0 pada semifinal pertama di Stoke City, Rabu lalu.

Sabtu (9/1/2016), Adam Lallana dkk akan melakoni pertandingan putaran ketiga Piala FA di Exeter City, klub League Two.

Banyak pemain inti Liverpool tidak bisa tampil, karena mereka dihantam cedera. Meski demikian, Klopp menegaskan bahwa pasukan Anfield tetap sangat bernafsu meraih kemenangan.

"Ini turnamen besar sesungguhnya. Di Jerman, turnamen seperti Piala FA atau Piala Liga juga sangat penting," kata Klopp, yang berasal dari Jerman.

"Kami akan bermain dengan respek yang besar terhadap turnamen ini. Saya sudah berbicara kepada para pemain bahwa setiap kompetisi itu penting," ujarnya.

"Para pemain sangat tertarik dan tertantang untuk menjuarai Piala Liga dan Piala FA," tambahnya.

Berita Rekomendasi

"Tim yang akan kami turunkan 100 persen menginginkan kemenangan dan lolos ke putaran selanjutnya," ujarnya.

"Tetapi, ini merupakan tim yang jarang bermain bersama (karena cedera yang menimpa tim)."

Klopp akan mengedepankan pemain-pemain muda melawan Exeter.

"Ini kesempatan besar buat mereka. Tidak ada tekanan, karena mereka masih muda," ucapnya.

Pelatih berusia 48 tahun itu berharap, kesuksesannya di Piala Jerman-dengan Borussia Dortmund lolos tiga kali ke final dalam empat musim terakhir-akan membantu Liverpool terhindar dari kekalahan di Piala FA.


BACA SELENGKAPNYA HANYA DI HARIAN SUPER BALL, JUMAT (8/1/2016)

Sumber: Super Skor
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Chelsea
11
5
4
2
21
13
8
19
4
Arsenal
11
5
4
2
18
12
6
19
5
Nottm Forest
11
5
4
2
15
10
5
19
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas