Ivanovic: Kami Rindu Eden Hazard yang Dulu
Bek Branislav Ivanovic mengaku bahwa Chelsea sangat merindukan penampilan Eden Hazard seperti musim lalu.
Laporan Wartawan Juara.Net Verdi Hendrawan
TRIBUNNEWS.COM, INGGRIS - Bek Branislav Ivanovic mengaku bahwa Chelsea sangat merindukan penampilan Eden Hazard seperti musim lalu. Bek berusia 31 tahun itu menilai bahwa ada satu bagian penting yang hilang dari skuat The Blues pada musim ini.
Sejak awal musim 2015-2016, penampilan Hazard menurun drastis dibandingkan musim 2014-2015. Hal ini sedikit banyak telah memengaruhi performa The Blues yang hinga pekan ke-23 Premier League masih terdampar di posisi ke-13 dengan 28 poin.
Hazard yang tampil gemilang dengan raihan 14 gol untuk mengantarkan Chelsea juara musim lalu, hingga pekan ke-23 Premier League 2015-2016 masih belum juga mampu menyumbang gol.
Menurut Ivanovic, salah satu penyebab kemunduran Hazard ini disebabkan oleh level kebugaran fisiknya yang tidak kunjung fit.
Hal ini tidak kunjung berhasil diatasi hingga pertengahan musim.
"Saya pikir ini adalah salah satu bagian yang telah hilang dan sangat kami butuhkan," kata Ivanovic dikutip dari FourFourTwo.
Selain berbicara soal Hazard, Ivanovic juga memberikan komentarnya tentang Diego Costa yang mulai kembali mampu menyumbangkan gol bagi Chelsea.
Costa mencetak 5 gol dari 5 laga setelah dilatih Guus Hiddink.
"Dia telah bekerja sangat keras dalam beberapa pekan terakhir setelah mengalami cedera. Secara fisik, dia dalam kondisi yang sangat baik dan akan tetap seperti itu dalam beberapa pertandingan berikutnya," sebut Ivanovic.