Van Gaal Santai Guardiola Berkiprah di Inggris
Louis van Gaal tenang menanggapi persaingan calon pelatih baru Manchester City, Pep Guardiola di kancah Liga Primer Inggris.
Penulis: Reynas Abdila
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih kepala Manchester United, Louis van Gaal tenang menanggapi persaingan calon pelatih baru Manchester City, Pep Guardiola.
Van Gaal yang notabenenya lebih senior tidak menunjukkan sikap cemas karena Guardiola dinilai sebagai manajer sukses membawa klub juara.
Terbukti Guardiola mampu membawa Bayern Muenchen meraih 17 kemenangan dari 19 laga dengan mengoleksi 50 gol pada musim 2015/16.
Eks arsitek Barcelona itu juga sukses menganugerahi lima gelar liga dari enam musim kompetisi.
"Saya masih menjadi pelatih, menurut saya dia (Guardiola) mantan kapten tim. Saya tentu senang melihat dan justru situasi akan lebih menyenangkan," jelas pria berkebangsaan Belanda tersebut.
Seperti diketahui, Guardiola pernah menjadi kapten tim Barcelona di bawah arahan Van Gaal.
Keduanya telah kenal satu sama lain saat masih berada di Nou Camp.