Mitrovic Berpotensi Mengejutkan Chelsea
Bomber 21 tahun asal Serbia ini memang tampil angin-anginan, namun saat anginnya sedang bagus ia bisa jadi ancaman nomor satu.
Penulis: Deny Budiman
Editor: Husein Sanusi
TRIBUNNEWS.COM - Newcastle United berharap banyak pada Striker Aleksandar Mitrovic untuk bisa mencuri poin di kandang Chelsea, Stadion Stamford Bridge dalam duel dini hari nanti.
Bomber 21 tahun asal Serbia ini memang tampil angin-anginan, namun saat anginnya sedang bagus ia bisa jadi ancaman nomor satu.
Adalah Mitrovic pula yang mencetak gol semata-wayang dalam kemenangan Newcastle 1-0 atas West Bromwich (6/2). Sejauh ini, ia sudah menyumbang lima gol dari 21 laga musim ini.
"Bagi saya ia adalah striker yang berkelas," ujar bek sentral Steven Taylor memuji rekannya. "Ia seorang target man yang bisa diandalkan. Kendati usianya masih muda, tapi ia bisa meneror para bek lawan yang jauh lebih berpengalaman."
Taylor merujuk pada laga melawan West Brom lalu. "Ia tampil luar biasa di laga itu. Terus menekan lawan, dan membuat para bek lawan harus bekerja keras. Ia sangat klinikal, percaya diri, dan sangat lapar gol," tuturnya.
Sang bek menjelaskan, ia tahu betul kualitas Mitrovic karena kerap berbenturan saat sedang latihan. Di matanya, striker muda itu sangat kompetitif, dan karenanya jadi sparring partner yang menyenangkan.
"Kita beberapa kali berbenturan saat latihan.Tapi memang itulah yang sama-sama kita inginkan. Kita ingin perang hebat dalam latihan, agar bisa berhasil saat pertempuran sesungguhnya di stadion nanti. Bertempur seperti lelaki seperti itu membuat kualitas kita cepat meningkat," katanya.