Menpora Belum Sampaikan Kajian Pencabutan Pembekuan Pada Presiden
Menpora Imam Nahrawi baru akan memberikan hasil kajian pencabutan sanksi PSSI pada Senin 29 Februari 2016.
Penulis: Fahdi Fahlevi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi
TRIBUNNEWS.COM, Jakarta - Menpora Imam Nahrawi baru akan memberikan hasil kajian pencabutan sanksi PSSI kepada Presiden Joko Widodo pada Senin 29 Februari 2016.
Padahal sebelumnya Presiden Joko Widodo menginstruksikan untuk memberikan hasil kajian pada hari ini.
“Pada Senin yang akan datang, kami akan menghadap ke presiden untuk menyampaikan hasil kajian terkait pencabutan sanksi terhadap PSSI,” ujar Imam Nahrawi di kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, Jumat (26/2/2016).
Nahrawi beralasan bahwa sebenarnya hasil pengkajian sudah selesai. Namun karena sudah sore, sehingga hasil pengkajian baru akan diberikan kepada Jokowi, Senin pekan depan.
"Sore ini sudah selesai tapi karena sudah jam lima jadi Senin baru disampaikan."
Sebelumnya Menpora mendapatkan tugas dari presiden untuk mengkaji pencabutan pembekuan sanksi PSSI.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.